Karakter, keberuntungan, dsb bisa dilihat dari wajah seseorang. Makanya ada ilmu yang namanya membaca wajah atau face reading. Wajahku, karakterku, itu kata orang. Hoki ada di wajah, kata yang lain. Boleh baca tulisan berikut, iseng-iseng sambil menghibur diri.
Wajah golongan tipe kurus:
Ciri: wajah memanjang, berdaging tipis, badan relatif kurus, dan struktur tulang kecil.
Dalam bekerja lebih mengutamakan kemampuan otak daripada otot. Jika mengandalkan tenaga akan menemui banyak kegagalan. Cocok bekerja sebagai perancang, seniman, programer, analis, dokter, ahli hukum, peneliti.
Percintaan: pria lebih suka pada perempuan yang lebih tua, perempuan tampak anggun.
Sifat: perasaan peka, kreatif, otoriter, radikal, keras kepala.
Wajah golongan kekar:
Ciri: wajah persegi, guratan atau garis wajah jelas, struktur tulang kekar, banyak urat yang tampak.
Bersifat jujur, setia, bertanggung jawab, tidak diplomatis, bertekad kuat, pantang menyerah, cenderung emosional. Cocok bekerja sebagai montir, teknisi, berniaga, tentara, politisi, pertambangan, petani, karyawan.
Percintaan: tidak terlalu romantis, tidak suka dirayu (perempuan), tidak terlalu rewel, tidak pemilih, bukan tipe penuntut. Dalam menghadapi cobaan akan lebih tabah.
Wajah golongan gemuk:
Ciri: penampilan fisik berwajah bulat, berbadan gemuk, sedikit lamban.
Biasanya ramah, pandai bergaul, dermawan, suka mengurus diri, menikmati hidup, hidupnya tidak selalu terprogram. Cocok menjadi pengusaha sandang pangan, restoran, guru, perawat, peternakan.
Percintaan: relatif penyabar, cinta keluarga, tidak mau menyusahkan orang lain. Kurang memiliki daya juang, lebih suka pasrah terhadap nasib yang menimpa.
Mengetahui karakter bisa juga dari warna wajah:
- Berwarna putih: tidak pandai menyimpan perasaan, tidak dapat memegang rahasia
- Kemerah-merahan: punya semangat tinggi, suka bekerja keras
- Kehitam-hitaman: cepat tersinggung, mudah putus asa
- Putih agak kekuningan: agak dusun, agak cuek, tidak punya pikiran tetap
- Merah tapi halus: kurang inisiatif, kurang begitu cerdas
- Putih kemerahan: kelakuannya tidak dapat diduga, suka selingkuh
- Pucat agak berminyak: hidupnya selalu menderita, kurang bahagia
Nah, kalau menurut fisiognomi Barat, tapi khusus pria begini:
- Bulat: beruntung, suka bergaul, sosial
- Besar, tidak proporsional: tidak beruntung
Menurut fisiognomi Barat lainnya dan fisiognomi Tiongkok, karakter seseorang bisa dilihat dari bentuk wajah dan beberapa ciri lainnya:
a. Bentuk:
- Persegi (sama lebar, sama dalam, sama panjang): reflektif, suka merenung, mengetahui kapan harus bertindak dan kapan harus berhenti
- Berbentuk ember: pikiran teratur, mempertimbangkan pilihan dengan seksama, kemauan dan kemampuan besar untuk mempengaruhi orang lain
- Bulat dengan garis rambut melingkar: percaya pada mistik
- Bagian terlebar di antara kedua tulang pipi: kemauan keras, berhasrat besar untuk mencapai target
- Sempit dengan mata, hidung, dan mulut besar: tidak bisa diandalkan, mudah dikuasai, tidak punya kekuatan, tidak mampu berkonsentrasi
- Jika ditambah berwajah oval atau berdagu runcing: keadaan akan semakin buruk
- Bulat seperti bayi: mudah merasa bosan
- Besar (+ leher tebal): vulva besar
- Persegi (+ mata, mulut, hidung yang besar): sangat energik, tidak mudah lelah
- Berbentuk wajik, bagian dahi dan dagu lebih sempit (berdagu lancip), tulang pipi melebar: menderita akibat prasangka yang tidak tepat, cenderung diremehkan
- Beku (+ berwarna kulit pucat): sensitif, mudah merasa terhina, tidak punya rasa humor
- Mirip segitiga (berdagu lancip, berdahi lebar/tinggi): selalu curiga, jarang percaya orang lain
- Berbentuk sangat persegi: suka mengambil keuntungan dari orang lain
- Tidak beraturan: berhati-hati
- Sering memerah: kurang berkuasa, pencemas, tidak mampu mempengaruhi keputusan
- Lurus memandang ke depan: dominan, penuh percaya diri
- Zona tengah (alis mata sampai ujung hidung) lebih panjang daripada zona atas atau zona bawah: ramah, mudah bergaul
- Berpaling ke kanan: lebih berhasil di bidang matematika dan ilmu pengetahuan
- Berpaling ke kiri: lebih cocok di bidang klasik dan kemanusiaan, lebih menonjol di bidang ekspresi verbal dan penalaran
- Otot berwajah tegang: bersedia berhubungan seks
- Tulang wajah sangat nyata, persegi, bertulang pipi, rahang dan hidung menonjol: militan, dengki, suka kekerasan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar